Selidiki.com, Pelalawan- Korem 031/Wirabima Brigjen TNI Dani Rakca Andalasawan, S.A.P., M.Han, kunjungi dan silaturahmi ke Ponpes As Syeikh Abdul Wahhab Bidayatul Musthofawiyah, Desa Dusun Tua, Kecamatan Pangkalan Lesung, Kabupaten Pelalawan, Senin (23/10/2023).
Kunjungan Korem tersebut dalam rangka hari Santri Nasional Tahun 2023 dengan Tema Jihad Santri Jayakan Negeri.
Hadir dalam kegiatan, Kasi Teritorial Kolonel Hifni Maulana, Dandim 0313 /KPR Mulyadi, Wakil Bupati Pelalawan Nasaruddin, SH., MH, Ketua DPRD Kabupaten Pelalawan Baharudin, S.H., M.H, Danramil 04 Pangkalan Kuras Kapten Arh. H. Simbolon, Danramil Bunut Kapten Inf M. Yusuf, Danramil Kuala Kampar Kapten Inf Hendra Barus dan Camat Pangkalan Lesung Gatut Suprayitno, S.Sos.
Selain itu, Kapolsek Pangkalan Lesung AKP Liston Sihombing, S.H., M.H, Pasi Intel Kodim 0313/KPR Kapten Arh Azwir, Kepala KUA Kecamatan Pangkalan Lesung H. Kasbi Abu Bakar, S.Ag, Korwil Pendidikan Kecamatan Pangkalan Lesung Hj. Karyati S.Pd, Kepala Desa Se-Kecamatan Pangkalan Lesung, Tokoh Adat, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Desa Dusun Tua, Anggota Babinsa se Kabupaten Pelalawan dan Santri Ponpes.
Kapolsek Pangkalan Lesung AKP Liston Sihombing, S.H., M.H mengatakan, kegiatan dilaksanakan dengan penyerahan bantuan dan peletakan batu pertama pembangunan Asrama Putri di tempat tersebut.
“Giat berakhir Pukul 12.00 WIB dan situasi terdapat dalam keadaan aman kondusif,” pungkasnya.***