Selidikinews.com, Pelalawan – Kapolsek Teluk Meranti Iptu Rahmad Wahyudi SH, MH melalui Bhabinkamtibmas Desa Kuala Panduk dan Petodaan Bripka Fictor Hendrawan, monitoring giat Ekspedisi Susur Sungai Kampar ll, Sabtu (3/12/2022), giat di mulai Pukul 10.00 WIB.
Ekspedisi Susur Sungai Kampar ini ditaja oleh, Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala) Universitas Riau (Unri).
“Saat ini Mapala Universitas Riau sudah sampai di Desa Kuala Panduk dan setelah makan siang akan melanjutkan perjalanan ke Kelurahan Teluk Meranti,” ujar Bripka Fictor.
Adapun jumlah mahasiswa yang mengikuti kegiatan tersebut berjumlah 22 orang. Dengan rincian 16 orang laki-laki dan 6 orang perempuan.
Korlap kegiatan Riski Fauzi, didampingi oleh Tim Basarnas Pekanbaru yang berjumlah 4 orang dibawah komando Dantim Sufriadi.
Ekspedisi terbagi 3 tim yaitu tim air, tim darat dan tim advance. Antara lain, Tim air menggunakan 2 unit speedboat LCR dan tim darat menggunakan 1 unit bus milik KLHK Propinsi Riau dan 1 unit Mobil double cabin milik Basarnas Pekanbaru.
“Sedangkan tim Advance menggunakan 2 unit sepeda motor,” imbuhnya.
Giat selesai sampai dengan Pukul 12.00 WIB. Selama giat berlangsung Situasi dalam keadaan aman dan kondusif.