Selidiki.com, Pelalawan – Polsek Pangkalan Kerinci jajaran Polres Pelalawan Polda Riau, melaksanakan kegiatan patroli antisipasi Curas Curat dan Curanmor (C3) ke rumah ibadah masjid saat melaksanakan ibadah Sholat Jumat.
Dalam patroli tersebut, petugas melakukan pemantauan, guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Sasaran Masjid yang berada di wilayah Kelurahan Pangkalan Kerinci Kecamatan Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan, Jumat (31/3/2023) kemarin
“Saat melakukan patroli ke rumah ibadah pada salat Jumat masyarakat diminta untuk waspada,” ujar Kapolsek Pangkalan Kerinci Kompol Mahendra Yudhi Lubis, S.H., M.H.
Untuk mengantisipasi Curanmor, Ia menyampaikan, petugas juga mengingatkan kepada jemaah salat Jumat untuk memarkirkan kendaraan bermotornya dengan benar dan rapi serta menggunakan kunci ganda.
“Kepada masyarakat diminta agar tidak meninggalkan barang/benda berharga di kendaraan bermotornya untuk antisipasi pencurian/kejahatan pecah kaca mobil,” pungkasnya.